Seputar Tapsel

Bupati: Pelaksanaan CPNS Fair

Bupati Tapanuli Selatan, H Syahrul M Pasaribu berharap pengumuman kelulusan ujian CPNS Daerah Kabupaten Tapsel Tahun 2010 bisa diterima oleh semua pihak.
“Ini kita laksanakan secara fair, berdasarkan kemampuan. Karena sebelumnya sudah saya tegaskan, kalau ada yang meminta tolong termasuk saya jangan diladeni,” ujar Bupati Syahrul sebelum hasil ujian CPNS dibuka bersama-sama disaksikan Ketua DPRD Tapsel H Rahmat Nasution, Wakil Bupati H Aldinz Rapolo Siregar, Kapolres Tapsel AKBP Subandriya SH MH, Dandim 0212/TS Letkol Inf Edi Hartono, Ketua Pengadilan Agama Padangsidimpuan (Psp) H Haspan Pulungan SH, Ketua Pengadilan Negeri Psp Musthofa SH, Kaden Detasemen C Brimobdasu AKBP Antoni Surbakti, Sekdakab Ahmad Ibrahim Harahap dan lainnya, Rabu (22/12) dini hari sekira pukul 01.00 WIB.
Diungkapkan Syahrul, dirinya hanya melanjutkan kebijakan kepemimpinan sebelumnya dalam hal kuota CPNS Tapsel tahun 2010, sebab pengusulan jumlah kuota dimulai Mei 2010 lalu. Dirinya juga berterima kasih kepada semua pihak yang ikut menyukseskan pelaksanaan seleksi CPNS tahun ini yang relatif tidak ada riak-riak atau dengan kata lain berjalan aman dan kondusif.
“Kita berharap tetap kondusif, dan mari kita berdoa semoga ini bagian dari pengabdian kita,” ucap Syahrul.
Dirinya juga berharap, pelamar yang dinyatakan lulus CPNS tahun ini, bisa membantu melakukan percepatan pembangunan di segala sektor kehidupan. “Mudah-mudahan pengumuman ini menjadi yang terbaik bagi masyarakat dan Kabupaten Tapsel,” tutur Bupati mengakhiri.
Sementara itu Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah Kabupaten Tapsel Drs Aswad Daulay SH MH yang memandu acara pembukaan hasil ujian CPNS mengungkapkan, hal itu merupakan tahapan pelaksanaan seleksi CPNS tahun 2010.
Di mana nantinya akhir dari seleksi penerimaan CPNS setelah diumumkan hasilnya, dilakukan pendaftaran ulang lalu berkasnya dikirim ke BKN. Kemudian oleh BKN diverifikasi, yang rencananya jika tidak ada kendala, di bulan Maret 2011 sudah digelar penyerahan SK CPNS bagi yang memenuhi syarat untuk diterbitkan NIP-nya. (neo)
Sumber : Metro Tabagsel

Comments

Komentar Anda