Berita Sumut

Inilah Praktik Dinasti Politik yang Berkuasa di Sumut

MEDAN (Mandailing Online) – Praktik dinasti politik di Sumatera Utara ternyata lebih banyak dari data yang dilansir Kementerian Dalam Negeri (Kemdagri).

Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi, menyebut ada 57 dinasti politik di seluruh Tanah Air, termasuk dinasti politik Bachrum Harahap yang kini menjabat Bupati Padanglawas Utara dan anaknya Andar Amin Harahap sebagai Wali Kota Padangsidimpuan.

Padahal di luar dinasti politik Bachrum Harahap, masih banyak dinasti politik lain yang masih berkuasa.

Anehnya, saat praktik dinasti politik menjadi sorotan publik pascapenangkapan, adik Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaeri Wardhana alias Wawan oleh KPK, Sumut malah tetap memilih dua bupati dinasti politik berkuasa.

Misalnya, dinasti politik Torang Lumbantobing (Toluto), Bupati Taput, dengan memajukan adiknya, Saur Lumbantobing dalam Pilkada Taput 2013. Saur Lumbantobing yang berpasangan dengan Manerep Manalu maju ke putaran dua Pilkada Taput pada 11 Desember 2013. Saur Lumbantobing yang berpasangan dengan Manerep Manalu akan bertarung dengan Nikson Nababan-Mauliate Simorangkir.(tribunnews)

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.