Berita Nasional

Wagub Erry Ngaku tak Tahu-Menahu Soal Bansos Sumut

 

JAKARTA – Wakil Gubernur Sumatera Utara Tengku Erry Nuradi mengaku tidak tahu-menahu masalah dana bantuan sosial Provinsi Sumatera Utara 2011-2013.

Hal itu dikatakan Erry di sela-sela menjalani pemeriksaan di Pidana Khusus Kejagung, Rabu (5/8). Erry mengaku, mendapat amanah sebagai Wagub Sumut pada 2013. Sedangkan bansos yang diperiksa kejaksaan adalah tahun 2011, 2012 dan 2013. “Bahkan bansos 2013 itu penganggarannya disahkan pada APBD 2013. Tentu kami tidak memahami dan mengetahui,” kata Erry kepada wartawan.

Meski demikian, ia mengklaim, tetap memerhatikan persoalan ini. Hal itu mengingat tugas wagub melakukan pengawasan. “Tetap kami memberikan teguran, khususnya bagi lembaga yang menerima dana bansos yang belum membuat laporan pertanggungjawaban,” katanya.

Dia mengatakan, berdasarkan laporan Badan Pemeriksa Keuangan memang ada beberapa lembaga yang tak memberikan laporan pertanggungjawaban.

Karenanya, Erry mengaku sebagai wagub yang bertugas melakukan pengawasan memberikan teguran untuk segera menindaklanjuti persoalan itu. “Walaupun proses pencairan itu sebelum masa saya bertugas sebagai wagub,” katanya.(jpnn)

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.