PANYABUNGAN (Mandailing Online) – Bantuan sembako mulai digulirkan Pemkab Madina kepada warga miskin yang terdampak perlambatan ekonomi akibat Covid-19.
Untuk tahap awal ini sebanyak 500 kepala keluarga memperoleh bantuan. Kawasannya juga masih di Kecamatan Panyabungan.
Bantuan tersebut berupa kebutuhan pokok seperti beras, minyak, gula, dan telur.
Bantuan itu langsung diserahkan Bupati Mandailing Natal (Madina), Dahlan Hasan Nasution secara simbolis kepada 10 orang warga di ruangan Bupati, Rabu (1/4/2020).
Sekretaris Daerah Kabupaten Mandailing Natal, Gozali Pulungan menyampaikan, warga miskin yang mendapat bantuan tersebut adalah warga yang terdampak akibat virus Corona dan belum mendapatkan bantuan semacam PKH (Program Keluarga Harapan), sembako dan bantuan sosial lainnya.
“Mereka yang menerima bantuan sembako itu berprofesi sebagai supir angkot, supir becak, buruh cuci kain, buruh tani/pekerja harian, pedagang kecil (kaki lima),” ujarnya.
Sekda menyebutkan, 500 warga yang menerima bantuan tersebut adalah warga Kelurahan Panyabungan I, Kelurahan Panyabungan II, Kelurahan Panyabungan III, Kelurahan Kayujati, Kelurahan Hutasiantar, Dalan Lidang, Pidoli Dolok dan Kelurahan Pasar Hilir Kecamatan Panyabungan
“Bantuan sosial dampak Corona ini nantinya akan dilakukan secara berlanjut kepada yang mustahaq,” sebut Sekda.
Sementara itu, Bupati Madina, Dahlan Hasan Nasution menyampaikan, bantuan sembako yang diberikan oleh Pemerintah Daerah ini merupakan sumbangan dari pejabat yang ada dilingkungan Pemkab Madina bersumber Tunjangan Perbaikan Penghasilan (TPP) sebesar 10%.
“Saya meminta dengan adanya bantuan ini bisa mendorong kita agar lebih kuat bekerja,” sebut Bupati.
Peliput : Dahlan Batubara