Seputar Madina

DPC Khusus Ambil Bagian dalam Halalbihalal Ikanas Pusat

PANYABUNGAN (Mandailing Online) – DPC Khusus Ikanas Mandailing Natal (Madina) turut ambil bagian dalam acara Silaturahmi Ikatan Keluarga Nasution (Ikanas) Pusat yang diselenggarakan di Gedung Serba Guna Direktorat Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kemendagri, Jakarta Selatan.

Ketua DPC Khusus Ikanas dr. Syarifuddin Nasution yang hadir secara langsung di Jakarta bersama pengurus lainnya mengatakan, halalbihalal ini bisa dimanfaatkan untuk mengenalkan potensi unggulan Madina kepada para tokoh bermarga Nasution.

“Dengan harapan bisa memberikan informasi awal sehingga menjadi faktor penarik untuk nantinya dapat menanamkan investasi dalam berbagai sektor pembangunan,” katanya, Sabtu (4/6).

Hal ini sebut Kepala Dinas Kesehatan Madina ini relevan dengan sambutan Bupati H. M. Ja’far Sukhairi Nasution yang mengatakan, Bumi Gordang Sambilan terbuka dengan ide, gagasan, dan saran dari para tokoh nasional dari Madina, utamanya marga Nasution yang sukses di “Tano pandaraman”.

dr. Syarifuddin mencontohkan, di masa lampau Madina dikenal sebagai gudang para pemikir mulai Willem Iskander, Jenderal Besar Abdul Haris Nasution, Syekh Abdul Qodir Al-Mandily, sampai Syekh Mustafa Nasution, maka sangat perlu saran dan masukan untuk peningkatan mutu dan kualitas pendidikan Madina masa kini.

“Kita berharap forum seperti Ikanas akan menggugah kembali kecintaan para perantau yang telah berhasil di perantauan untuk mendharmabaktikan potensi dan inovasinya guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat di tano hasorangan yakni Madina,” imbuhya didampingi Kepala Bidang Hubungan Antar Lembaga DPC Khusus Ikanas Madina, Wildan Nasution, S.Sos.

Halal Bihalal Ikanas yang mengambil tema “Sahata Saoloan, Satumtum Sapartahian Pagodang Ikanas” berlangsung meriah dan dihadiri Bupati Madina, Walikota Padangsidimpuan, dan Plt. Bupati Palas.

 

Peliput: Roy Adam

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.