Seputar Madina

Kantor Imigrasi di Madina Resmi Buka Hari Ini

Peresmian Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sibolga di Mandailing Natal (Madina), Rabu (26/1/2022). Kantor ini berlokasi di Mompang, Panyabungan Utara. Foto: Madina Pos

PANYABUNGAN (Mandailing Online) – Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sibolga di Mandailing Natal (Madina) diresmikan hari ini, Rabu ( 26/01/2022 ).

Kantor yang berlokasi di Mompang, Panyabungan Utara ini sudah bisa melayani penerbitan pasport.

Peresmian dilakukan Kepala kantor Imigrasi Hukum dan HAM Wilayah Sumatera Utara, Imam Suyudi.

Suyudi menyatakan bahwa kantor ini sudah bisa melayani penerbitan pasport dan perpanjangan pasport bagi warga Mandailing Natal dan sekitarnya.

Dia berharap quota yang disediakan di kantor ini mencapai 50 orang per hari.

Selain layanan penerbitan dan perpanjangan pasport, kantor ini juga melayani izin tinggal dan perpanjangan izin tinggal bagi warga negara asing.

Fungsi lainnya adalah pengawasan warga negara asing yang tinggal di wilayah ini dan sekitarnya.

Pendirian kantor imigrasi merupakan kerja sama antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah.

Sementara itu, Bupati Madina, Ja’far Sukhairi Nasution dalam pidatonya menyampaikan, terima kasih dan penghargaan kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam pembangunan kantor ini.

Dia mengungkap, warga Madina yang mebutuhkan domumen pasport mencapai ratusan orang tiap tahun.

Untuk calon haji saja di situasi normal (sebelum terjadi pandemi covid-19) mencapai sekitar 500 hingga 500 orang per tahun.

Itu belum termasuk warga lain yang memiliki agenda ke luar negeri.

Editor: Dahlan Batubara

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.