Berita Nasional

Lapas Jabar waspada agar tak tertular kerusuhan Tanjung Gusta

Jabar, – Kerusuhan yang terjadi di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Tanjung Gusta Medan Kamis (11/7) kemarin, dikhawatirkan dapat menular ke Lapas lainnya. Pascainsiden itu Kakanwil Kemenkumham Jabar, I Wayan K Dusak akan meningkatkan kewaspadaan mengantisipasi kericuhan serupa.

“Sepertinya bukan cuma di Jabar saja, tapi semua Kanwil juga akan meningkatkan kewaspadaan agar jangan sampai menular kemana-mana,” kata Dusak kepada merdeka.com, Jumat (12/7).

Dia mengaku sudah menginstruksikan langsung baik ke kepala Lapas (Kalapas) dan kepala Rutan di Jawa Barat, bahwa kericuhan di Tanjung Gusta Medan jadi pelajaran bagi pengamanan di Lapas dan Rutan di kawasan itu.

“Gangguan keamanan harus ditangani langsung oleh Kalapas, kita tentunya harus mengoptimalkan petugas jaga khususnya, terutama pada saat tarawih,” terangnya.

Dia melanjutkan, agar listrik di Lapas Jawa Barat tidak padam, dia mengatakan anak berkoordinasi dengan pihak PLN. “Ya agar tidak adanya mati lampu sehingga ngerembet dan juga koordinasi dengan kepolisian. Mungkin langkah kami seperti itu,” ucapnya.

Sejauh ini dia belum menerima adanya laporan keluhan warga binaan soal fasilitas yang diberikan pihak Lapas dan Rutan di Jawa Barat. Dia berharap hal itu tidak terjadi. “Jangan sampai terjadi,” terangnya.(merdeka)

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.