Seputar Madina

Libatkan Pengusaha Jasa Kontruksi dan Stakeholder, Dinas PUPR Madina Sosialisasikan KPPU

 

PANYABUNGAN, ( Mandailing Online )- dalam rangka mengawasi pelaku usaha dalam menjalankan kegiatan usahanya agar tidak melakukan praktek monopoli dan/atau persaingan usaha tidak sehat, Dinas PUPR Kabupaten Mandailing Natal ( Madina ) laksanakan sosialisasi penyusunan data dan informasi penyelenggarakan pekerjaan kontruksi dan komisi persaingan usaha ( KPPU ) yang berlangsung di Aula Ladang Sari Panyabungan Rabu 15/11/2023.

Kegiatan yang dibuka oleh Asisten II Pemkab Madina itu diikuti Asosiasi dan Pengusaha Jasa Kontruksi. Selain itu Organisasi Perangkat Daerah ( OPD ), Pejabat Pembuat Komitmen ( PPK ), Pokja dan Pejabat Pengadaan juga dilibatkan sebagai peserta soaialisasi.

Plt Kepala Dinas PUPR Madina Elpiyanti Harahap mengatakan, kegiatan ini memang menjadi program  Dinas PUPR Madina demi menciptakan pengusaha jasa kontruksi yang mengerti akan aturan. Dengan melibatkan unsur terkait seperti PPK, Pokja, san Pejabat Pengasaan, diharapkan akan singkron ketika melaksanakan satu kegiatan proyek karena sudah paham akan aturan yang berlaku.

” ini kan upaya kami dalam memberi pemahaman tentang aturan kepada teman teman pengusaha jasa kontrumsi, PPK, Pokja dan Pejabat Pengadaan, sehingga ke depan persaingan usaha itu sehat dan taat aturan,” jelas Elpiyanti Harahap.

Dalam acara sosialisasi itu, Dinas PUPR Madina menghadirkan nara sumber dari berbagai lembaga seperti Kanwil I KPPI Medan, Kabid Penegakan Hukum Kanwil Medan serta Kabid Kajian dan Advomasi.

Sementara itu, Bupati Madina H.M Ja’gar Sukhari melalui Asisten II saat pembukaan berlangsung mengatakan, Kegiatan ini Sangat brmanfaat untuk lebih memahami tentang bidang bina kontruksi ini.

“Dengan sosialisasi ini, Pemerintah Daerah berharap para peserta nantinya mengerti tugas dan fungsinya di tengah tengah pengusaha,” jelas Sukhairi.( nap )

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.