Seputar Madina

Pemkab Madina Bantu Korban Kebakaran Kotasiantar

 

 

PANYABUNGAN (Mandailing Online) – Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal (Madina) menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran kelurahan Kotasiantar, Jum’at (26/12/2019).

Bantuan dalam bentuk uang senilai 80 juta Rupiah itu diserahkan Sekda Madina, Gozali Pulungan didampingi Wakil Ketua DPRD Madina, Erwin Efendi Nasution dan anggota DPRD Madina, Sobir Lubis dari Dapil Madina 1.

Perwakilan keluarga korban kebakaran menerima penyerahan itu didampingi pejabat Kelurahan Kotasiantar.

Warga menyatakan terimakasih kepada Pemkab Madina atas bantuan itu yang sangat membantu menanggulangi penderitaan warga terutama untuk biaya mendirikan kembali 9 rumah yang terbakar.

Disamping itu, salah seorang warga kepada Mandailing Online menyatakan rasa terimakasih kepada anggota DPRD Madina Sobir Lubis yang selama ini sangat peduli terutama mengupayakan aliran bantuan dari berbagai pihak kepada para korban.

Kebakaran hebat terjadi Selasa dini hari (12/11) menghanguskan 9 rumah warga Kotasiantar.

Tidak ada korban jiwa. Tetapi rumah warga hangus tak bersisa. Banyak barang yang tak terselamatkan.

Peliput : Dahlan Batubara

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.