Seputar Madina

Sudah 5 Hari Suplai Air dari Tirta Madina Mati di Parbangunan

Warga Desa Parbangunan terpaksa menampung air dari pancuran milik masjid Al Muhajirin, Jum’at (8/4/2022) karena sudah 5 hari suplai air dari Tirta Madina mati.

PANYABUNGAN (Mandailing Online) – Konsumen Tirta Madina di kawasan Parbangunan, Panyabungan, Madina, kecewa karena sudah 5 hari suplai air tak mengalir alias mati.

“Sudah 5 hari,” ungkap Nasution kepada Mandailing Online di samping masjid Al-Muhajirin Desa Parbangunan, Panyabungan, Mandailing Natal (Madina), Jum’at (8/4/2022).

Warga tak tahu mengapa aliran air mati. Mereka tidak memperoleh pemberitahuan dari pihak Tirta Madina.

Warga terpaksa ke pancuran milik masjid Al-Muhajirin di desa itu. Akibatnya pancuran masjid untuk kebutuhan berwudu itu tidak ada jeda dari warga yang silih berganti membawa ember, jerigen, hingga galon kosong.

Nasib serupa terjadi di perumahan Cemara di kawasan Dalan Lidang, Panyabungan, suplai air dari Tirta Madina mati dalam beberapa hari terakhir.

Sejauh ini Mandailing Online belum berhasil bertemu manajemen Tirta Madina untuk mengetahui penyebab kematian suplai air itu.

Peliput: Dahlan Batubara

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.