Berita Nasional

Tuntut Diangkat PNS, Perangkat Desa Blokir Jalan Raya Porong


SIDOARJO-: Ratusan aparat desa di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur berunjuk rasa dengan cara memblokir Jalan Raya Porong dengan tuntutan supaya mereka diangkat menjadi pegawai negeri sipil (PNS).

Salah seorang koordinator aksi Khoirul M, Kamis (11/11) mengatakan aksi ini dilakukan untuk memenuhi kesejahteraan perangkat desa seluruh nusantara. “Selain diangkat menjadi PNS, kami juga menuntut supaya masa kerja yang semula enam tahun diperpanjang menjadi sepuluh tahun,” katanya.

Ratusan kepala desa (kades) dan perangkat desa se Sidoarjo yang tergabung dalam Persatuan Rakyat Desa Nusantara menggelar unjuk rasa di Jalan Raya Porong tepatnya di bekas tol buntung dari arah Surabaya menuju Malang.

Ia mengemukakan, aksi yang diikuti sekitar 800 orang ini menuntut supaya disukseskan undang-undang desa untuk memenuhi kesejahteraan perangkat desa seluruh nusantara. Aksi ini sebagai bentuk solidaritas terhadap perjuangan kades yang juga serempak di DPR maupun kantor Mendagri.

Demo kades tidak hanya di Sidoarjo saja, tapi juga di terjadin di Kabupaten Mojokerto dan Pasuruan. Demonstran juga membentangkan spanduk bertuliskan “Parade Nusantara Kabupaten Sidoarjo Bersatu Berjuang Demi UU Khusus Tentang Desa”.

Sementara itu, Kepala Bagian Operasional Kepolisian Resor Sidoarjo Komisaris Polisi Andi Arisandi mengatakan, untuk mengamankan demo ini dirinya mengerahkan sekitar 500 anggotanya untuk berjaga. “Kami akan berjaga supaya kegiatan demo ini tidak mengganggu pengguna jalan yang sedang lewat di Raya Porong,” katanya. (Ant/OL-04)
Sumber : MI com

Comments

Komentar Anda