Seputar Madina

Camat Tuduh Kepdes Lamban Mengajukan Gaji

PANYABUNGAN (Mandailing Online) – Camat Panyabungan, Hapisuddin menyatakan belum gajiannya para kepala desa selama 7 bulan terakhir akibat keterlambatan pengajuan dari pihak desa sendiri.

“Memang benar 33 desa di kecamatan belum cair honor, namun itu terletak pada keterlambatan pengusulan dari pihak kepala desa, sehingga proses agak terlambat, yang pasti itu akan dicairkan,” katanya menjawab wartawan, Jum’at (12/7/2013).

Disebutkannya, dari 33 desa, hanya sebanyak 19 desa yang dipastikan pencairannya berproses hingga Senin lusa. Tidak ada penjelasan faktor-faktor apa yang menyebabkan hanya 19 desa yang berproses.

Sementara itu, pihak Bagian Tata Pemeritahan Pemkab Madina menyatakan bahwa keterlambatan pencairan gaji kepala desa itu justru di Dinas Keuangan Pemkab Mandailing Natal (Madina).

Peliput : Maradotang Pulungan
Editor : Dahlan Batubara

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.