MADINA-
Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Peduli (AMP) Madina kembali berunjuk rasa di depan kantor Inspektorat Kabupaten Madina, Rabu (1/6). Mereka menuntut Kepala Inspektorat Madina, Sayuti Lubis dicopot.
Koordinator aksi Faisal Ardiyansyah dalam orasinya menyampaikan hasil pengumuman tim verifikasi dan validasi pengangkatan Sekretaris Desa (Sekdes) menjadi CPNS di Madina diindikasikan ada manipulasi data.
Hal ini dibuktikan dengan banyaknya sekdes menjadi CPNS bukanlah berdasarkan data yang sebenarnya, bahkan banyak juga orang yang tak pernah menetap di desa tersebut di luar Kabupaten Madina. Selain itu, ada juga kades yang beralih menjadi sekdes akibat adanya pendataan sekdes diangkat jadi CPNS.
“Untuk itu, kami meminta Pj Bupati Madina agar memberhentikan Kepala Inspektorat yakni Sayuti Lubis sebagai kepala inspektorat,” teriak massa. Faisal bersama rekan-rekannya yang lain juga meminta agar penanganan dugaan masalah manipulasi dan hasil verifikasi data pengangkatan sekdes menjadi CPNS ini diusut oleh pihak penegak hukum.
Sementara itu, Pj Bupati Madina Aspan Sofian Batubara yang dikonfirmasi METRO lewat telepon selulernya mengatakan bahwa pihaknya akan membentuk tim khusus untuk menginventaris persoalan sekdes yang diangkat menjadi CPNS tersebut.
“Saya berterima kasih atas informasi dan pantauan yang dilakukan mahasiswa. Itu suatu masukan yang cukup bagus. Kami akan membentuk tim khusus untuk mencari persoalan, kalau ternyata sekdes yang menjadi CPNS itu rekayasa akan diberhentikan dan akan ditindak tegas,” tegas Aspan. (wan)
Sumber : Metrotabagsel
Pos-pos Terbaru
Most Used Categories
- Seputar Madina (4,670)
- Berita Sumut (1,417)
- Seputar Tapsel (439)
- Berita Nasional (917)
- Artikel (719)
- Berita Foto (255)
- Budaya (252)
- Politik Madina (205)
- Pendidikan (173)
- Dakwah (150)