Seputar Madina

Sekda Madina Berganti

Sahnan Batubara meneken dokumen pelantikan

 

PANYABUNGAN (Mandailing Online) – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) berganti.

Sahnan Batubara dilantik menjadi Pj Sekda, menggantikan Muhammad Safe’i Lubis, Jum’at (22//2/2019) di aula kantor bupati Madina.

Pelantikan dilakukan oleh Wakil Bupati Madina, Jakfar Sukhairi Nasution.

Sahnan sebelumnya menjabat Asisten Administrasi Pemkab Madina.

Usai pelantikan sekda, selanjutnya Wakil Bupati Madina, Jakfar Sukhairi Nasution melantik 136 pejabat eselon II, III dan IV. Di tempat yang sama.

Pelantikan Eselon III dan IV ini berdasar SK Bupati Madina nomor 821.2/0179/K/2019 tanggal 21 Pebruari 2019.

Pelantikan Eselon II berdasar SK Bupati Madina nomor 821.2/0178/K/2019 tanggal 21 Pebruari 2019.

Peliput : Dahlan Batubara

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.