Seputar Madina

Dukungan TNBG untuk Kemajuan Kopi Mandailing

PANYABUNGAN (Mandailing Online) – TNBG (Taman Nasional Batang Gadis) terus memberikan dukungan untuk kemajuan Kopi Mandailing, salah satunya dengan melakukan kurasi di kawasan penyangga agar standar kualitas kopi bisa bersaing dalam pasar global.

Demikian disampaikan KSBTU TNBG Bobby Nopandry kepada Mandailing Online di Panyabungan.

“Dengan adanya kurasi ini, kita tahu langkah yang harus diambil untuk memperbaiki kualitas biji kopi petani,” ujarnya, Kamis (1/9) sore.

Bobby menilai, ketika kualitas kopi petani meningkat dan terstandar akan menjadi jaminan konsistensi yang sangat penting dalam dunia bisnis kopi global.

Bobby menambahkan, selain kurasi pihak TNBG juga mengikutsertakan petani kopi di wilayah penyangga untuk mengikuti even kopi dan cupping sampel.

“JJ Coffee dan Balai TNBG juga ikut serta dalam Jogja Coffee Week (JCW), tapi sayang belum juara. Kopi dari Pagar Gunung milik Saudara Yusnan memiliki nilai 79,91. Hanya selisih 0,09 poin dari nilai terendah yang masuk 15 besar,” jelasnya.

Tak hanya itu, baru-baru ini TNBG telah melakukan proses cupping sampel terbaru dari Mandailing yang dikirim ke Kopi Ranin, Bogor.

“Kopi yang kita kirim untuk cupping sampel ada dari Puncak Sorik Marapi, Pastap Julu, dan Ulupungkut. Kopi Pagar Gunung dari sortiran Yusnan juga kita scoring di lab Kopi Ranin,” ungkapnya.

Dari data yang diterima Mandailing Online, scoring lab kopi dari Pagar Gunung, Kotanopan untuk keseragaman/uniformity dapat nilai 10, tanpa cacat rasa/clean up (10), aroma (8,25), perisa (8,25), jejak rasa (8,5), asam segar (8,25), overall (8,25), rupa dasar (8), keseimbangan (7,75), dan kemanisan (7,5).

Peliput: Roy Adam

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.