Seputar Madina

PKS Madina Gelar Lomba Baca Kitab Kuning

PANYABUNGAN (Mandailing Online) – DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mandailing Natal, Sumut menyelenggarakan Lomba Baca Kitab Kuning tingkat kabupaten.

Lomba edisi-6 ini berlangsung Sabtu hingga Selasa (26-29) di sekretariat DPD PKS Mandailing Natal, Jl. Willem Iskander, Pidoli, Panyabungan. Final berlangsung pada Senin.

Lomba Baca Kitab Kuning ini adalah agenda tahunan untuk Hari Santri yang diprakarsai dan disponsori Fraksi PKS DPR RI.

Lomba ini sudah 6 kali dilangsungkan secara nasional, dilaksanakan oleh DPD PKS tingkat kabupaten se-Indonesia. Para juara kemudian dipertandingkan pada tingkat provinsi, lantas juara tingkat provinsi bertanding di tingkat nasional. Semuanya diselenggarakan PKS.

Khusus di Mandailing Natal, ini adalah kali kedua dilakukan.

Ketua panitia, Abdurrahman Nasution kepada wartawan, Selasa, menyatakan peserta yang mengikuti lomba mencapai 60 orang, yakni para santri dari berbagai pesantren di Kabupaten Mandailing Natal.

Sedangkan juri berasal dari unsur independen, yakni ustad Syamsir, ustad Zulkarnain dan ustad Abdul Rahman.

Hadiah yang disiapkan berbentuk uang tunai, juara I Rp2.500.000; juara II Rp2.000.000; juara III 1.500.000. Juara Harapan I Rp1.000.000; Juara Harapan II Rp750.000; Juara Harapan III Rp500.000.

Kelak Juara I akan menjadi utusan kabupaten menuju tingkat Provinsi Sumatera Utara yang juga diselenggarakan PKS. Semantara juara nasional kelak salah satu hadiahnya adalah umroh.

Peliput: Dahlan Batubara

 

 

 

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.