Seputar Madina

Siapkan SDM Berkualitas, Bupati Lantik Pokja Bunda PAUD Madina Tahun 2021

PANYABUNGAN (Mandailing Online) – Dalam rangka menyiapkan generasi masa depan dengan sumber daya manusia (SDM) berkualitas, Bupati Mandailing Natal H. M. Ja’far Sukhairi Nasution melantik kelompok kerja (Pokja) Bunda PAUD Kabupaten Mandailing Natal (Madina) Tahun 2021 di aula Dinas Pendidikan Madina, Kamis (30/9).

Acara yang dihadiri oleh Bunda PAUD Madina Hj. Eli Maharani M. Ja’far Sukhairi Nasution, Kakan Kemenag Ahmad Qosbi, Kadisdik Madina Alamulhaq Daulay dan beberapa pimpinan OPD ini menetapkan Nyonya Nuramali Gozali sebagai pimpinan Pokja.

Ja’far Sukhairi saat melantik Pokja PAUD Madina menekankan dengan pelantikan ini pengembangan program PAUD di Madina pada masa mendatang dapat terwujud SDM hebat dan berkualitas. Tercipta Madina yang sehat, cerdas dan sejahtera.

Sementara dalam arahannya, Bupati menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada Pokja dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab.

“Pertama, saya ucapkan selamat dan sukses kepada Pokja yang telah dilantik. Kiranya bisa menjalankan tugas dan tanggung jawab dengan baik,” katanya.

Sukhairi menambahkan PAUD punya peran penting dalam menumbuhkan generasi yang cerdas, berakhlak dan berbudaya karena masa-masa di PAUD adalah golden age bagi anak-anak.

Sementara untuk para orang tua dan seluruh elemen masyarakat, Bupati Madina berpesan bahwa tanggung jawab pendidikan anak adalah tanggung jawab bersama bukan semata para pendidik di PAUD atau pendidikan formal di tingkat berikutnya.

“Jangan sampai anak-anak kita pada masa golden age ini menerima pesan yang tidak baik karena mereka akan merekam semua yang dilihat dan didengarnya,” ungkap Sukhairi.

Usai pelantikan Pokja, acara dilanjutkan dengan bimbingan teknis Penguatan Kapasitas Bunda PAUD Madina Tahun 2021.

Peliput: Roy Adam

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.