Oleh : Nurhabibah
Tuhan….
Aku bersimpuh di hadapanmu
Aku takut dengan semua dosa dosaku
Jika ini Ramadan terakhirku
Terimalah amalanku
Tuhan…
Terimalah linangan air mataku
Tanda keinsyafan atas segala salahku
Aku takut ini Ramadan terakhirku
Berilah aku ampunan-Mu
Tuhan…
Aku bersimpuh di hadapan-Mu
Bersimpuh dengan balutan salah dan dosa
Aku menghadap memohon ampunan-Mu
Ampunan atas kotornya hati dan jiwa
Jika ini Ramadan terakhirku
Ampunkanlah segala hilafku
Diri ini malu dan nista di hadapan-Mu
Namun selalu berharap ampunan-Mu
Jika ini Ramadan terakhirku
Aku merintih di hadapan-Mu
Agar aku kembali pada-Mu
Dalam keadaan Engkau telah meridhoiku